Menjebak Ikan dengan Setnet

Miniatur SetnetSekelompok ikan tengah bergerak mendekati pantai. Di tempat itu ikan-ikan tersebut berharap menjumpai makanan berlimpah. Atau setidaknya mereka bisa menemukan tempat memijah yang nyaman. Selepas itu biasanya mereka kembali bergerombol dan meninggalkan perairan pantai. Tapi kali ini mereka tak bisa meninggalkan perairan pantai begitu saja. Sesuatu telah menghadang ruaya mereka!
Setnet namanya. Sebentuk jaring yang dipasang secara menetap pada suatu perairan. Alat inilah yang telah menghadang pergerakan ikan-ikan tadi. Tingkah laku ikan yang umumnya melakukan ruaya sepanjang pantai (coastal migration) ataupun beruaya ke arah pantai (inshore migration) tersebut telah dimanfaatkan menjadi alat tangkap ikan yang ampuh. Maka, urusan menangkap ikan kini bukan menjadi perkara sulit lagi. Baca pos ini lebih lanjut

KLASIFIKASI GILLNET

  1. A. Klasifikasi Berdasarkan Statistik Perikanan Indonesia

Berdasarkan Statistik Produksi Perikanan Indonesia, alat penangkap ikan diklasifikasikan menjadi 10 kelas (Ditjenkan dalam Statistik Perikanan Indonesia Tahun 2000), diantaranya adalah kelompok atau jenis Jaring Insang (Gill Net). “Jaring Insang” ini sering disebut dengan istilah “Jaring” saja.

Berdasarkan klasifikasi tersebut Jaring Insang termasuk kelompok No. 4, yang macamnya terdiri dari : Jaring – Insang Hanyut (Drift Gill Net), Jaring Lingkar (Encircling Gill Net),  Jaring – Insang Tetap (Set Gill Net), Jaring Klitik (Shrimp Gill Net ) dan Jaring Kantong  atau Jaring Gondrong (Trammel Net ).

Baca pos ini lebih lanjut